Konstanta


Pemakaian konstanta sangat membantu dalam pengembangan program yang terstruktur, dengan adanya konstanta, pemeliharaan program menjadi lebih sederhana, dan biasanya konstanta dideklarasikan pada awal program, sehingga jika terjadi perubahan besaran pada konstanta, kita cukup mengubahnya pada awal program tanpa harus memeriksa koding seperti yang harus dilakukan kalau kita tidak menggunakan fasilitas konstanta.


Const GRAVITASI As Single = 9.8

Catatan :

Sebaiknya konstanta diketik semuanya huruf besar untuk memudahkan pembedaan antara variabel dengan konstanta, dan penamaan konstanta hendaknya disesuaikan dengan konteks yang diwakili oleh konstanta tersebut.